Asyiknya Pelantikan Bantara dan Laksana di SMATIM

Pada hari ini (07/10/2022) di SMA Negeri 1 Kapuas Timur atau SMATIM diadakan pelantikan Bantara dan Laksana. Mereka yang ingin dilantik merasa sangat senang dan bersemangat dalam menjalani kegiatan ini, yang berlangsung selama dua hari satu malam. Kegiatan tersebut merupakan perkemahan Jum’at-Sabtu (Perjusa) di Pangkalan Smatim Gudep 0605-0606 Jendral Soedirman.

 

Peserta yang terlibat merupakan gabungan dari kelas XI dan XII dengan jumlah 54 orang serta  beberapa tamu undangan lainnya. Kelas XI merupakan calon Bantara yang akan dilantik menjadi Bantara dan kelas XII yang tergabung dalam DewanAmbalan akan dilantik dari Bantara menjadi Laksana. Peserta dilatih untuk mandiri dan bisa mengingat apa yang telah dipelajari sebelumnya. Kegiatan kali ini dilakukan untuk memenuhi latihan sesuai dengan kurikulum yang dicanangkan oleh kwarnas diatur dalam surat yang dikeluarkan kwarnas nomor 199 tentang Panduan Penyelenggaraan Gerakan Pramuka Penegak, begitulah menurut penjelasan dari Pembina Pramuka Gunawan, S.Pd.

 

Lanjutkan membaca “Asyiknya Pelantikan Bantara dan Laksana di SMATIM”

Perlunya Deteksi Dini Usia Produktif Siswa SMATIM

Deteksi dini usia produktif adalah kegiatan yang dilaksanakan Puskesmas Kapuas Timur pada Kamis (29/09/2022), dengan tujuan penjaringan siswa sekolah Posyandu Remaja dan Kebugaran anak sekolah khsususnya di SMAN 1 Kapuas Timur atau Smatim, yang sebelumnya sudah dilakukan koordinasi dan melaksanakan pembagian tugas untuk anak-anak. Jadi perlu diketahui juga kalau Smatim ini memilki kader kesehatan remaja sehingga yang melakukan pemeriksaan terhadap teman sebayanya. Adapun tujuan atau sasaran yang ingin dicapai dalam kegiatan ini secara umum yakni untuk melihat tinggi badan, berat badan, lingkar perut, lingkar lengan normal ataupun ukuran yang tidak normal bisa termasuk ke dalam obesitas atau penyakit menular dan penyakit tidak menular lainnya seperti darah tinggi dan diabetes. Lanjutkan membaca “Perlunya Deteksi Dini Usia Produktif Siswa SMATIM”

SMAN 1 KAPUAS TIMUR MELUNCURKAN MEDIA BROADCASTING

Smatim News(3 Juni 2022)

SMAN 1 KAPUAS TIMUR MELUNCURKAN MEDIA BROADCASTING (Radio dan
podcast)

Melalui broadcasting, generasi muda bisa belajar mengenai kreatifitas tinggi, sehingga
mereka bisa menciptakan konten bermutu dan mendidik. Tidak hanya sekedar memberikan
hiburan, para pelajar juga memiliki sikap edukatif agar bisa menyuguhkan informasi dan
mempublikasikan karya-karya terbaik. Oleh karena itu, SMAN 1 KAPUAS TIMUR
meluncurkan media broadcasting untuk menjadi sarana berbagi informasi dan meningkatkan
keterampilan siswa dalam mengolah dan menyampaikan informasi tersebut.

Lanjutkan membaca “SMAN 1 KAPUAS TIMUR MELUNCURKAN MEDIA BROADCASTING”

KEAKTIFAN ESKUL SETELAH MASA PANDEMI

Smatim News(24 Mei 2022)

KEAKTIFAN ESKUL SETELAH MASA PANDEMI


Ekstrakulikuler adalah kegiatan tambahan yang dilakukan di luar jam pelajaran yang dilakukan baik di sekolah atau di luar sekolah, menurut ahli Usman dan Setyowati (2020), ekstrakulikuler ialah semua kegiatan yang dilakukan di luar jam pelajaran baik di sekolah maupun di luar sekolah dengan maksud untuk memperkaya dan memperluas wawasan pengetahuan dan kemapuan yang telah dimiliki peserta didik di berbagai bidang studi. Kegiatan ekstrakulikuler biasanya mengharuskan adanya interaksi langsung antar peserta didik, dan dengan adanya penerapan pembelajaran jarak jauh menyebabkan kegiatan ekstrakulikuler ini menjadi terhambat.

Kegiatan ekstrakulikuler biasanya mengharuskan adanya interaksi langsung antar peserta didik, dan dengan adanya penerapan pembelajaran jarak jauh menyebabkan kegiatan ekstrakulikuler ini menjadi terhambat. Persoalan yang dihadapi dalam proses pembelajaran Jarak Jauh(PJJ) secara daring maupun luring di tengah pandemi Covid-19 cukup beragam. Selain kegiatan pembelajaran yang susah dijalani, ada kegiatan Ekstrakulikuler yang tidak bisa aktif karena pandemi. Sejumlah cara dilakukan sekolah supaya kegiatan ekstrakulikuler tetap berjalan di tengah pelaksanaan PJJ.

Untuk itu,dengan segala pertimbangan sekolah memutuskan untuk melakukan PTM terbatas, dengan tetap mengikuti prokes ketat. Setelah bertahun-tahun peserta didik melakukan pembelajaran secara daring, akhirnya mereka bisa sekolah seperti biasa dengan melakukan prokes.

Tentunya sulit untuk bersosialisasi setelah lama belajar di rumah, oleh karena itu sekolah mengaktifkan kegiatan ekstrakulikuler untuk menambah semangat peserta didik peserta didik. Peserta didik diperbolehkan memilih eskul maksimal 3. Manfaat dari ikut ekstrakulikuler ini adalah untuk mendapatkan tambahan pengetahuan, keterampilan dan wawasan serta membantu membentuk karakter.

Dengan diaktifkan kegiatan ekstrakulikuler ini, mereka lebih semangat dan aktif untuk mengikuti kegiatan ekstrakulikuler. Beberapa eskul yang aktif di SMAN 1 Kapuas Timur adalah PMR, Paskibra, Pramuka, Futsal, Voli, IT (Teknlogi Informasi), Basket ball, dan Habsyi. Salah satu ekstrakulikuler wajib adalah Pramuka. Pramuka singkatan dari Praja Muda Karana, yang artinya orang muda yang suka berkarya. Tujuan dari pramuka adalah untuk melatih generasi muda agar memaksimalkan setiap potensi yang ada di dalam dirinya, baik itu intelektual, spiritual, sosial, dan fisik. Kegiatan yang diajarkan dalam pramuka diantaranya adalah LKBB, Pionering, Sandi, Semaphore, Sejarah, dan lain sebagainya.

Di tahun ini, cukup unik karena ada 1 eskul yang tidak ada di tahun sebelumnya. Mengingat perkembangan teknologi saat ini berkembang dengan sangat cepat, terlebih di waktu seperti saat ini, di mana Covid-19 masih menjadi ancaman. Oleh karena itu, sangat penting adanya eskul IT. IT singkatan dari Informasi teknologi, yang mengandung arti suatu teknik untuk mengumpulkan, menyiapkan, menyimpan, memproses, menganalisis, dan menyebarkan informasi. Di ekstrakulikuler IT, mengajarkan tentang cara menggunakan komputer, Word, Editing video dan foto, membuat poster dan lain sebagainya. Manfaat kita belajar IT ini banyak, yaitu menambah informasi, meningkatkan kemampuan belajar, memudahkan akses belajar, belajar jadi lebih mudah dan lain sebagainya.

Begitulah gambaran dari kegiatan ekstrakulikuler di SMAN 1 Kapuas Timur yang mulai menggeliat kembali ditengah keterbatasan yang ada. Bahkan memunculkan sebuah ekstrakurikuler yang baru, yakni Ekstrakulikuler IT. Semoga dengan segala keterbatasan yang ada, peserta didik tetap dapat berkembang sesuai minat dan bakatnya melalui kegiatan ekstrakulikuler.

 

SMATIM TANGGAMU MERAIH MIMPI

editor @rohani